17 April 2024
3 menit baca

7 Cara Cek Kebocoran Data Pribadi

3 menit baca

Cara Cek Kebocoran Data Pribadi

 

Kebocoran data pribadi dapat terjadi kapan saja dan kepada siapa saja. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk secara rutin memeriksa apakah data pribadi kita telah bocor atau tidak. Berikut adalah cara sederhana untuk cek kebocoran data pribadi, mulai dari email, nomor telepon, nama, hingga tanggal lahir.

 

Apa Itu Data Pribadi?

 

Data pribadi adalah informasi tentang individu yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi orang tersebut. Informasi ini meliputi nama, alamat, nomor telepon, alamat email, nomor identitas, dan informasi lain yang terkait dengan identitas seseorang. Dalam konteks keamanan data, penting untuk melindungi data pribadi agar tidak jatuh ke tangan yang salah dan digunakan untuk tujuan yang tidak diinginkan.

 

Baca Juga: Waspada Quishing, Phishing Melalui QR Code

 

Cara Cek Kebocoran Data Pribadi

 

Kebocoran data pribadi dapat terjadi kapan saja dan kepada siapa saja. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk secara rutin memeriksa apakah data pribadi kita telah bocor atau tidak. Berikut adalah beberapa situs yang bisa Anda gunakan untuk mengecek kebocoran data pribadi.

 

  • Periksa Data

Pendiri komunitas ethical hacker, Teguh Aprianto, mengklaim berhasil menciptakan situs yang mampu mendeteksi apakah data seseorang bocor atau tidak. Situs tersebut, dilengkapi dengan tools khusus, dinamai periksadata.com

 

Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukan pemeriksaan kebocoran data pribadi di internet menggunakan Periksa Data:

 

  1. Buka situs Periksa Data.
  2. Masukkan alamat email Anda pada kolom yang tersedia
  3. Klik “Periksa Sekarang” untuk melihat hasilnya.

 

  • Avast

Salah satu cara mudah lain untuk memeriksa kebocoran data pribadi di internet adalah dengan menggunakan Avast. Melalui situs keamanan lintas platform ini, Anda dapat memeriksa kebocoran data pribadi di internet dengan mudah.

 

Dengan menggunakan Avast, Anda akan menerima laporan tentang seberapa sering password email Anda bocor. Avast juga akan memberi tahu Anda jika email Anda bocor saat terhubung dengan berbagai situs, seperti Gmail hingga berbagai layanan e-commerce. 

 

Berikut adalah langkah-langkah mudah untuk memeriksa kebocoran data pribadi di internet menggunakan Avast:

 

  1. Buka situs resmi Avast di avast.com/hackcheck/
  2. Masukkan email Anda di kolom yang disediakan
  3. Klik “Check Now” dan Anda akan menerima hasilnya.

 

  • Google Chrome

Cara mudah lainnya adalah dengan menggunakan browser andalan Anda, Google Chrome. Google telah menambahkan fitur keamanan ke dalam browser Chrome mereka.

 

Ketika Anda memasukkan password ke sebuah situs, Google akan memeriksa apakah password tersebut pernah tersebar dalam kejadian peretasan atau tidak. Fitur tersebut juga telah diperluas untuk memberikan akses langsung ke situs akun untuk mengganti password.

 

  • Mozilla Firefox

Jika Anda adalah pengguna Mozilla Firefox, Anda dapat dengan mudah memeriksa kebocoran data pribadi di internet menggunakan situs buatan mereka yang disebut Firefox Monitor. Caranya pun mudah, cukup dengan memasukkan email Anda. Berikut adalah langkah-langkah yang perlu Anda lakukan:

 

  1. Buka situs monitor.firefox.com di browser Anda
  2. Masukkan email Anda dan klik “Check for Breaches
  3. Anda akan diberi tahu apakah data pribadi Anda bocor di internet atau tidak.

 

  • Have I Been Pwned

Have I Been Pwned (HIBP) adalah situs populer yang telah ada sejak lama. Situs ini mengumpulkan data dari berbagai kejadian peretasan, dan Anda dapat memeriksa apakah email yang Anda gunakan ada dalam database peretasan tersebut.

 

Database yang digunakan oleh HIBP juga dapat diakses melalui situs lain, salah satunya adalah periksadata.com buatan Ethical Hacker Indonesia. Berikut adalah langkah-langkah mudah untuk menggunakannya:

 

  1. Buka situs haveibeenpwned.com.
  2. Masukkan email Anda dan klik “pwned?
  3. Tunggu proses selesai dan Anda akan diberi informasi tentang kebocoran data pribadi Anda.

 

Baca Juga: Cyber Threat: Pengertian, Jenis Ancaman, & Cara Mengatasinya

 

Awas Investasi Bodong! Investasi #TransparanBikinAman Hanya di Bizhare

 

Seiring makin banyaknya kasus investasi bodong di Indonesia, Bizhare, platform securities crowdfunding nomor 1 di Indonesia berkomitmen untuk menjunjung asas transparansi dan keamanan secara end-to-end.

 

Melalui Bizhare, Anda dapat berinvestasi dalam aneka bisnis franchise dengan lebih percaya diri. Dukungan dari Bizhare dalam menerapkan tips-tips aman bertransaksi online, seperti menggunakan sistem pembayaran yang terverifikasi dan memeriksa track record bisnis, berhasil memberikan kepastian bahwa investasi Anda dilakukan sesuai dengan prosedur yang benar dan dijamin terhindar dari risiko penipuan.

 

Secara rutin, Bizhare juga melakukan evaluasi dan pengawasan terhadap bisnis-bisnis tersebut secara berkala. Laporan keuangan tiap bisnis juga selalu diterbitkan tiap bulan agar bisa dipantau oleh para investor.

 

Hal ini merupakan komitmen Bizhare agar para investor, baik lama maupun baru, bisa terus berinvestasi di Bizhare, karena seperti slogan andalannya, #TransparanBikinAman.

 

Baca Lengkap: Skema Investasi Bisnis & Pendanaan di Bizhare, Transparan & Aman!

 

Tak heran, berkat konsistensi Bizhare dalam menjunjung transparansi dan keamanan berinvestasi, Bizhare berhasil mendapatkan izin resmi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor SK: 38/D.04/2021 sebagai Penyelenggara Securities Crowdfunding. Artinya, Bizhare beroperasi sesuai dengan standar dan regulasi yang ketat.

 

Bizhare juga sudah mendapatkan Sertifikasi ISO/IEC 27001:2013 dari Société Générale de Surveillance (SGS), auditor independen yang terdaftar resmi di Kementerian Komunikasi dan Informatika RI. Dengan demikian, Bizhare memastikan bahwa data investor aman dan tidak akan bocor. 

 

Untuk informasi lebih lengkap mengenai #TransparanBikinAman, silakan tekan button di bawah ini.

 

#TransparanBikinAman Sekarang

635 Reads
Author: Bizhare Contributor
191 Suka